Pemkab Sigi Luncurkan Aplikasi Berbasis Pertanian
SIGI, MERCUSUAR – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sigi melalui Dinas Tanaman Pangan Hortikultura dan Perkebunan (Distanhorbun) Kabupaten Sigi, bekerja sama dengan Yayasan Mercy Corps Indonesia meluncurkan aplikasi berbasis pertanian, di salah satu Hotel di Kota Palu, Kamis (3/2/2022).
Pengembangan aplikasi ini, merupakan salah satu kegiatan dalam mendukung Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sigi dan khususnya masyarakat petani, dalam hal penyebaran informasi untuk sektor pertanian terutama informasi komoditas unggulan di masing-masing desa, informasi harga dan penawaran, termasuk layanan konsultasi atau pendampingan pertanian.
Demikian dikatakan Wakil Bupati (Wabup) Sigi Samuel Yansen Pongi, saat peluncuran aplikasi berbasis pertanian di salah satu Hotel di Kota Palu, Kamis (3/2/2022).
Dijelaskan, mewakili Pemkab Sigi, dirinya memberikab apresiasi sekaligus ucapan terima kasih kepada Pimpinan Mercy Corps Indonesia dan seluruh jajarannya.
Link : https://mercusuar.web.id/sulteng-membangun/pemkab-sigi-luncurkan-aplikasi-berbasis-pertaniau/
- Log in to post comments