Asian Cities Climate Change Resilience Network
Program Asian Cities Climate Change Resilience Network (ACCCRN) dimulai sejak tahun 2008 lewat pendanaan dari Rockefeller Foundation. Awal mulanya, Program ini dikembangkan di sepuluh kota di India, Indonesia, Thailand dan Vietnam, yang kemudian berkembang lebih lanjut ke kota-kota lainnnya di negara-negara tersebut dan juga ekspansi ke Bangladesh dan Filipina.
Tujuan dari Program ACCCRN ini sendiri adalah untuk mengembangkan, menguji dan mendemonstrasikan strategi praktis untuk merespon dampak perubahan iklim pada wilayah perkotaan. Fokus utama ACCCRN adalah membangun ketahanan di tingkat kota, serta membangun jaringan di tingkat regional maupun global. Salah satu tujuan utama dari ACCCRN adalah untuk berbagi kisah sukses dan mendorong kota di seluruh dunia untuk meniru/mereplikasi kegiataan dan strategi yang efektif dalam menghadapi dampak perubahan iklim. Tujuan utama dari ACCCRN adalah untuk membekali masyarakat miskin dan rentan dengan sumber daya, alat dan metode yang tepat untuk mengatasi dampak risiko iklim saat ini dan masa depan.
Sebagai bagian dari tahap akhir dari periode 9 tahun dari Program ACCCRN, para koordinator negara Program ACCCRN (di Indonesia dalam hal ini adalah Mercy Corps) berinisiatif untuk membentuk jejaring regional antar negara ACCCRN serta negara Asia lainnya untuk mempromosikan cross-learning dan kolaborasi antar negara, yang kemudian dikenal sebagai ACCCRN Regional Network.